PMK 168/2023

Ini Skema Penghitungan PPh Pasal 21 Pegawai Tetap dan Pensiunan

Redaksi DDTCNews | Rabu, 31 Januari 2024 | 11:47 WIB
Ini Skema Penghitungan PPh Pasal 21 Pegawai Tetap dan Pensiunan

Ilustrasi. Pekerja berjalan keluar usai bekerja di kawasan industri berbasis nikel di Kecamatan Bahodopi, Sulawesi Tengah, Jumat (26/1/2024). ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah/aww.

JAKARTA, DDTCNews – Penghitungan PPh Pasal 21 untuk pegawai tetap dan pensiunan yang dilaporkan dalam SPT Masa PPh Pasal 21 dibedakan menjadi 2.

Pertama, penghitungan PPh Pasal 21 terutang atas penghasilan yang diterima atau diperoleh setiap masa pajak selain masa pajak terakhir. Kedua, penghitungan kembali PPh Pasal 21 terutang atas penghasilan yang diterima atau diperoleh dalam 1 tahun pajak/bagian tahun pajak.

“[Penghitungan kembali PPh Pasal 21] … yang digunakan sebagai dasar pengisian bukti pemotongan PPh Pasal 21 pada masa pajak terakhir,” bunyi penggalan petunjuk umum penghitungan PPh Pasal 21 pegawai tetap dan pensiunan dalam Lampiran PMK 168/2023, dikutip pada Rabu (31/1/2024).

Baca Juga:
Januari 2024: Ketentuan Tarif Efektif PPh Pasal 21 Mulai Berlaku

Adapun penghitungan kembali PPh Pasal 21 terutang tersebut dilakukan pada:

  • bulan saat pegawai tetap berhenti bekerja atau pensiun;
  • bulan saat pensiunan berhenti menerima atau memperoleh uang terkait pensiun;
  • Desember untuk pegawai tetap yang bekerja sampai dengan akhir tahun pajak dan untuk pensiunan yang menerima atau memperoleh uang terkait pensiun sampai dengan akhir tahun pajak.

Setiap Masa Pajak selain Masa Pajak Terakhir

Besarnya PPh Pasal 21 terutang pada setiap masa pajak selain masa pajak terakhir dihitung dengan menggunakan tarif efektif bulanan dikalikan dengan jumlah penghasilan bruto yang diterima atau diperoleh pegawai tetap dan pensiunan dalam 1 masa pajak.

Adapun tarif efektif bulanan itu sebagaimana diatur dalam peraturan pemerintah (PP) yang mengatur tentang tarif pemotongan PPh Pasal 21 atas penghasilan sehubungan dengan pekerjaan, jasa, atau kegiatan wajib pajak orang pribadi.

Baca Juga:
Isi SPT Masa PPh 21 untuk Desember, Cukup Buatkan Bukti Potong Tahunan

Jumlah penghasilan bruto untuk pegawai tetap adalah jumlah bruto seluruh penghasilan, baik bersifat teratur maupun tidak teratur (Pasal 5 ayat (1) huruf a PMK 168/2023), yang diterima atau diperoleh dari pemberi kerja dalam 1 masa pajak.

Sementara itu, jumlah penghasilan bruto untuk pensiunan adalah jumlah bruto seluruh penghasilan, berupa uang pensiun atau penghasilan sejenisnya (Pasal 5 ayat (1) huruf b PMK 168/2023), yang diterima atau diperoleh dari pembayar uang terkait pensiun berkala dalam 1 masa pajak.

Masa Pajak Terakhir

Besarnya PPh Pasal 21 terutang pada masa pajak terakhir dihitung berdasarkan pada jumlah PPh Pasal 21 terutang dalam 1 tahun pajak/bagian tahun pajak dikurangi dengan jumlah PPh Pasal 21 yang telah dipotong pada setiap masa pajak selain masa pajak terakhir.

Baca Juga:
Ingat, Pegawai Tetap Berhak Meminta Kembali Kelebihan Potongan PPh 21

PPh Pasal 21 terutang dalam 1 tahun pajak/bagian tahun pajak dihitung dengan menggunakan tarif Pasal 17 ayat (1) huruf a UU PPh dikalikan dengan jumlah penghasilan kena pajak. Jumlah penghasilan kena pajak sebagai dasar pengenaan tarif dibulatkan ke bawah hingga ribuan rupiah penuh.

Jumlah penghasilan kena pajak dihitung berdasarkan pada jumlah penghasilan neto dalam 1 tahun pajak/bagian tahun pajak dikurangi dengan penghasilan tidak kena pajak (PTKP).

Jumlah penghasilan neto untuk pegawai tetap yaitu jumlah bruto seluruh penghasilan dikurangi dengan biaya jabatan, iuran terkait program pensiun dan hari tua, dan zakat/sumbangan keagamaan yang bersifat wajib dalam tahun pajak bersangkutan.

Baca Juga:
Pemotongan PPh Pasal 21 untuk Masa Pajak Desember Tak Pakai TER

Sementara itu, jumlah penghasilan neto untuk pensiunan yaitu jumlah bruto seluruh penghasilan dikurangi dengan biaya pensiun dan zakat/sumbangan keagamaan yang bersifat wajib dalam tahun pajak bersangkutan.

Adapun zakat/sumbangan keagamaan itu dibayarkan melalui pemberi kerja/pembayar uang pensiun berkala kepada badan amil zakat, lembaga amil zakat, dan lembaga keagamaan yang dibentuk atau disahkan oleh pemerintah.

Penghitungan PPh Pasal 21 terutang berdasarkan pada saat dimulai atau berakhirnya kewajiban pajak subjektif.

Baca Juga:
Simak Lagi Enam Pokok Penyederhanaan Aturan Bea Meterai, Apa Saja?
  • Untuk pegawai tetap yang kewajiban pajak subjektifnya sudah ada sejak awal tahun, tetapi mulai bekerja setelah Januari atau berhenti bekerja sebelum Desember.
    PPh Pasal 21 terutang dihitung berdasarkan pada jumlah seluruh penghasilan yang diterima atau diperoleh pegawai tetap, baik yang bersifat teratur maupun tidak teratur, selama yang bersangkutan bekerja pada pemberi kerja.
  • Untuk pensiunan yang kewajiban pajak subjektifnya sudah ada sejak awal tahun, tetapi mulai menerima atau memperoleh uang terkait pensiun setelah Januari atau berhenti menerima atau memperoleh uang terkait pensiun sebelum Desember.
    PPh Pasal 21 terutang dihitung berdasarkan pada jumlah seluruh penghasilan yang diterima atau diperoleh pensiunan secara teratur selama yang bersangkutan menerima atau memperoleh uang terkait pensiun dari pembayar uang pensiun berkala.
  • Untuk pegawai tetap atau pensiunan yang kewajiban pajak subjektifnya baru dimulai setelah Januari atau berakhir sebelum Desember.
    PPh Pasal 21 terutang dihitung berdasarkan pada penghasilan neto yang disetahunkan dan pajaknya dihitung secara proporsional terhadap jumlah bulan dalam bagian tahun pajak yang bersangkutan.

Jika jumlah PPh Pasal 21 yang telah dipotong pada masa pajak selain masa pajak terakhir lebih besar daripada jumlah PPh Pasal 21 terutang dalam tahun pajak bersangkutan, kelebihan tersebut wajib dikembalikan oleh pemotong pajak kepada pegawai tetap dan pensiunan.

Pengembalian kelebihan tersebut dilakukan beserta dengan pemberian bukti pemotongan (bupot) PPh Pasal 21 paling lambat akhir bulan berikutnya setelah masa pajak terakhir.

“Tidak termasuk kelebihan PPh Pasal 21 yang dikembalikan … yaitu PPh Pasal 21 yang ditanggung pemerintah,” penggalan petunjuk umum penghitungan PPh Pasal 21 pegawai tetap dan pensiunan. (kaw)


Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

adib 29 Maret 2024 | 06:24 WIB

Bagaimana jika Pensiunan tersebut bekerja sebagai pegawai tetap pada pemberi kerja yang sama (Pensiunan tersebut memperoleh dua penghasilan, penghasilan sebagai pensiunan dan penghasilan sebagai pegawai tetap) apakah perhitungan TER nya di gabung atau masing-masing sesuai jenis penghasilannya ? dan bagai mana perhitungan pph tahunannya ?

ARTIKEL TERKAIT
Kamis, 26 Desember 2024 | 10:30 WIB KILAS BALIK 2024

Januari 2024: Ketentuan Tarif Efektif PPh Pasal 21 Mulai Berlaku

Rabu, 25 Desember 2024 | 09:30 WIB THAILAND

Negara Tetangga Ini Bakal Bebaskan Hutan Mangrove dari Pajak

Selasa, 24 Desember 2024 | 11:30 WIB MAHKAMAH KONSTITUSI

Banyak Sengketa Pilkada, Uji Materiil UU KUP-Pengadilan Pajak Tertunda

Selasa, 24 Desember 2024 | 10:43 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Catat! Hari Ini Batas Permohonan SKB PPN yang Dimanfaatkan untuk 2024

BERITA PILIHAN
Kamis, 26 Desember 2024 | 13:00 WIB PROVINSI JAWA TIMUR

Opsen Berlaku 2025, Pemprov Turunkan Dasar Pengenaan Pajak Kendaraan

Kamis, 26 Desember 2024 | 12:30 WIB ADMINISTRASI PAJAK

PKP Risiko Rendah Diterbitkan SKPKB, Kena Sanksi Kenaikan atau Bunga?

Kamis, 26 Desember 2024 | 11:00 WIB INFOGRAFIS PAJAK DAERAH

9 Jenis Pajak Daerah Terbaru yang Ditetapkan Pemkot Sibolga

Kamis, 26 Desember 2024 | 10:30 WIB KILAS BALIK 2024

Januari 2024: Ketentuan Tarif Efektif PPh Pasal 21 Mulai Berlaku

Kamis, 26 Desember 2024 | 10:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Kredit Investasi Padat Karya Diluncurkan, Plafonnya Capai Rp10 Miliar

Kamis, 26 Desember 2024 | 09:30 WIB PENGAWASAN BEA CUKAI

Libur Natal dan Tahun Baru, Bea Cukai Perketat Pengawasan di Perairan

Kamis, 26 Desember 2024 | 09:00 WIB CORETAX SYSTEM

Fitur Coretax yang Tersedia selama Praimplementasi Terbatas, Apa Saja?

Kamis, 26 Desember 2024 | 08:45 WIB BERITA PAJAK HARI INI

PPN 12 Persen, Pemerintah Ingin Rakyat Lebih Luas Ikut Bayar Pajak

Kamis, 26 Desember 2024 | 08:30 WIB KOTA BATAM

Ada Pemutihan, Pemkot Berhasil Cairkan Piutang Pajak Rp30 Miliar

Kamis, 26 Desember 2024 | 08:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Bagaimana Cara Peroleh Diskon 50 Persen Listrik Januari-Februari 2025?