PENANAMAN MODAL

Data Terbaru, Realisasi Investasi Semester I/2021 Tumbuh 10%

Muhamad Wildan | Selasa, 27 Juli 2021 | 12:36 WIB
Data Terbaru, Realisasi Investasi Semester I/2021 Tumbuh 10%

Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia menyampaikan data kinerja investasi pada semester I/2021. (tangkapan layar Youtube)

JAKARTA, DDTCNews – Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) melaporkan realisasi investasi pada semester I/2021 tumbuh 10% secara tahunan.

Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia mengatakan realisasi investasi pada semester I/2021 senilai Rp442,8 triliun atau 49,2% dari target Rp900 triliun. Dari jumlah itu, realisasi penanaman modal asing (PMA) senilai Rp228,5 triliun atau tumbuh 16,8% secara tahunan.

“Kenaikan FDI (foreign direct investment) ini mengindikasikan dunia mulai merasakan manfaat dari perubahan regulasi [UU 11/2020 tentang Cipta Kerja]," ujar Bahlil, Selasa (27/7/2021).

Baca Juga:
Kredit Investasi Padat Karya Diluncurkan, Plafonnya Capai Rp10 Miliar

Secara lebih terperinci, sebagian besar PMA pada semester I/2021 bersumber dari negara-negara Asia yakni Singapura, Hong Kong, dan China. Realisasi investasi dari Singapura tercatat mencapai US$4,7 miliar atau 30,1% dari total PMA pada semester I/2021.

Investasi dari Hong Kong tercatat mencapai US$2,3 miliar dengan kontribusi sebesar 14,5% terhadap total PMA. Adapun realisasi investasi dari China senilai US$1,7 miliar atau 10,7% dari total PMA pada semester I/2021.

Sementara itu, realisasi penanaman modal dalam negeri (PMDN) pada semester I/2021 senilai Rp214,3 triliun atau tumbuh 3,5% secara tahunan. Bahlil mengatakan kinerja PMDN pada kuartal II/2021 tercatat Rp106,2 triliun atau turun 1,6% dari kinerja kuartal sebelumnya Rp108 triliun.

"PMDN turun 1,6% tapi angkanya masih batas toleransi," ujar Bahlil. (kaw)

Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Kamis, 26 Desember 2024 | 10:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Kredit Investasi Padat Karya Diluncurkan, Plafonnya Capai Rp10 Miliar

Minggu, 22 Desember 2024 | 08:00 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Soal Daya Saing RI saat Tarif PPN Jadi 12 Persen, Ini Kata Kepala BKF

Sabtu, 21 Desember 2024 | 13:00 WIB KEBIJAKAN INVESTASI

Tumbuhkan Ekonomi 8 Persen, RI Butuh Investasi Rp13.000 Triliun

BERITA PILIHAN
Kamis, 26 Desember 2024 | 12:30 WIB ADMINISTRASI PAJAK

PKP Risiko Rendah Diterbitkan SKPKB, Kena Sanksi Kenaikan atau Bunga?

Kamis, 26 Desember 2024 | 11:00 WIB INFOGRAFIS PAJAK DAERAH

9 Jenis Pajak Daerah Terbaru yang Ditetapkan Pemkot Sibolga

Kamis, 26 Desember 2024 | 10:30 WIB KILAS BALIK 2024

Januari 2024: Ketentuan Tarif Efektif PPh Pasal 21 Mulai Berlaku

Kamis, 26 Desember 2024 | 10:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Kredit Investasi Padat Karya Diluncurkan, Plafonnya Capai Rp10 Miliar

Kamis, 26 Desember 2024 | 09:30 WIB PENGAWASAN BEA CUKAI

Libur Natal dan Tahun Baru, Bea Cukai Perketat Pengawasan di Perairan

Kamis, 26 Desember 2024 | 09:00 WIB CORETAX SYSTEM

Fitur Coretax yang Tersedia selama Praimplementasi Terbatas, Apa Saja?

Kamis, 26 Desember 2024 | 08:45 WIB BERITA PAJAK HARI INI

PPN 12 Persen, Pemerintah Ingin Rakyat Lebih Luas Ikut Bayar Pajak

Kamis, 26 Desember 2024 | 08:30 WIB KOTA BATAM

Ada Pemutihan, Pemkot Berhasil Cairkan Piutang Pajak Rp30 Miliar

Kamis, 26 Desember 2024 | 08:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Bagaimana Cara Peroleh Diskon 50 Persen Listrik Januari-Februari 2025?