Tampilan laman pendaftaran akun pada ereg.pajak.go.id.
JAKARTA, DDTCNews - Wajib pajak yang ingin mendaftarkan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) kini tak perlu repot-repot ke kantor pajak. Pendaftaran NPWP sudah bisa dilakukan secara daring melalui laman ereg.pajak.go.id.
Namun, ada kalanya wajib pajak terkendala dalam proses pendaftaran NPWP ini. Misalnya, akun eReg yang sudah sempat dibikin tiba-tiba terblokir sehingga wajib pajak tidak bisa menyelesaikan proses pendaftaran NPWP. Jika hal ini terjadi, apa solusinya?
"Saat ini belum ada layanan untuk membuka akun eReg yang terblokir," ujar Ditjen Pajak (DJP) melalui akun @kring_pajak di Twitter, Rabu (28/9/2022).
Jika proses pendaftaran NPWP belum selesai saat akun terblokir, wajib pajak perlu membuat akun eReg baru menggunakan email yang berbeda dari email yang terdaftar di akun eReg sebelumnya. Setelah itu, wajib pajak perlu mengulangi langkah pendaftaran NPWP dari awal kembali.
"Sedangkan jika proses pendaftaran NPWP sudah selesai, username pada akun eReg akan berubah jadi NPWP, bukan lagi alamat email," ujar @kring_pajak.
Dalam kasus pendaftaran NPWP sudah selesai, wajib pajak bisa mencoba login kembali menggunakan username berupa NPW dan password yang sama seperti pada akun eReg yang terblokir.
Setelah seluruh proses pendaftaran NPWP dilakukan, wajib pajak bisa mengecek status NPWP melalui ereg.pajak.go.id/ceknpwp. Melalui laman tersebut, wajib pajak diminta memasukkan data NIK dan nomor KK. Kemudian, wajib pajak bisa melihat apakah NPWP-nya sudah sukses terdaftar atau belum.
"Jika sudah terdaftar, akan menunjukkan nomor NPWP," cuit DJP.
Catatan lain, apabila dalam proses login wajib pajak terlupa password eReg, wajib pajak bisa mengeklik lupa password atau melakukan reset untuk membuat password baru. (sap)
Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.