PEREKONOMIAN INDONESIA

Ruang APBN Terbatas, Jokowi: Investasi Jadi Jangkar Pemulihan Ekonomi

Dian Kurniati | Rabu, 24 November 2021 | 10:49 WIB
Ruang APBN Terbatas, Jokowi: Investasi Jadi Jangkar Pemulihan Ekonomi

Presiden Jokowi. (tangkapan layar)

JAKARTA, DDTCNews - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menilai investasi menjadi jangkar yang penting untuk mendorong pemulihan ekonomi nasional dari pandemi Covid-19.

Jokowi mengatakan peran investasi terhadap perekonomian harus diperkuat karena kemampuan APBN yang terbatas. Menurutnya, upaya penurunan defisit APBN ke bawah 3% juga berpotensi menimbulkan guncangan atau syok pada perekonomian.

"Investasi menjadi jangkar pemulihan ekonomi karena APBN semua negara juga sama, berat, defisit semua," katanya dalam Rapat Koordinasi Nasional dan Anugerah Layanan Investasi 2021, Rabu (24/11/2021).

Baca Juga:
Kredit Investasi Padat Karya Diluncurkan, Plafonnya Capai Rp10 Miliar

Jokowi mengatakan upaya pemulihan ekonomi tidak bisa hanya mengandalkan APBN. Dalam hal ini, dia meminta Kementerian Investasi dan pemerintah daerah mendorong realisasi investasi agar dampaknya terhadap pertumbuhan ekonomi dapat segera terasa.

Menurutnya, pandemi Covid-19 telah menyebabkan krisis kesehatan dan ekonomi sehingga semua negara menggunakan APBN sebagai instrumen countercyclical. Dia memperkirakan akan ada dana puluhan ribu triliun rupiah yang direm secara bersamaan ketika negara-negara di dunia kompak ingin menurunkan defisitnya.

"Ini juga menakutkan tapi belum ada kalkulasinya," ujarnya.

Baca Juga:
Ada Kenaikan Tarif PPN, DJP Tetap Optimalkan Penerimaan Tahun Depan

Jokowi mengaku senang ketika semua kementerian/lembaga dan pemda saling berlomba memperbaiki kualitas pelayanan investasinya. Sayangnya, kualitas pelayanan yang baik juga tidak menjamin investor mau datang dan menanamkan modal ke suatu daerah.

Oleh karena itu, Jokowi meminta kementerian/lembaga dan pemda terus berinovasi memberikan pelayanan yang terbaik kepada semua investor, baik yang kecil, sedang, maupun besar. Selain itu, dia berharap investasi yang datang juga diarahkan untuk mendorong hilirisasi industri.

"Tidak bisa lagi ekspor bahan mentah. Giring investor untuk membuat barang mentah menjadi barang jadi atau setengah jadi," imbuhnya. (sap)


Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Kamis, 26 Desember 2024 | 10:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Kredit Investasi Padat Karya Diluncurkan, Plafonnya Capai Rp10 Miliar

Senin, 23 Desember 2024 | 17:00 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Ada Kenaikan Tarif PPN, DJP Tetap Optimalkan Penerimaan Tahun Depan

Minggu, 22 Desember 2024 | 08:00 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Soal Daya Saing RI saat Tarif PPN Jadi 12 Persen, Ini Kata Kepala BKF

BERITA PILIHAN
Kamis, 26 Desember 2024 | 13:00 WIB PROVINSI JAWA TIMUR

Opsen Berlaku 2025, Pemprov Turunkan Dasar Pengenaan Pajak Kendaraan

Kamis, 26 Desember 2024 | 12:30 WIB ADMINISTRASI PAJAK

PKP Risiko Rendah Diterbitkan SKPKB, Kena Sanksi Kenaikan atau Bunga?

Kamis, 26 Desember 2024 | 11:00 WIB INFOGRAFIS PAJAK DAERAH

9 Jenis Pajak Daerah Terbaru yang Ditetapkan Pemkot Sibolga

Kamis, 26 Desember 2024 | 10:30 WIB KILAS BALIK 2024

Januari 2024: Ketentuan Tarif Efektif PPh Pasal 21 Mulai Berlaku

Kamis, 26 Desember 2024 | 10:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Kredit Investasi Padat Karya Diluncurkan, Plafonnya Capai Rp10 Miliar

Kamis, 26 Desember 2024 | 09:30 WIB PENGAWASAN BEA CUKAI

Libur Natal dan Tahun Baru, Bea Cukai Perketat Pengawasan di Perairan

Kamis, 26 Desember 2024 | 09:00 WIB CORETAX SYSTEM

Fitur Coretax yang Tersedia selama Praimplementasi Terbatas, Apa Saja?

Kamis, 26 Desember 2024 | 08:45 WIB BERITA PAJAK HARI INI

PPN 12 Persen, Pemerintah Ingin Rakyat Lebih Luas Ikut Bayar Pajak

Kamis, 26 Desember 2024 | 08:30 WIB KOTA BATAM

Ada Pemutihan, Pemkot Berhasil Cairkan Piutang Pajak Rp30 Miliar

Kamis, 26 Desember 2024 | 08:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Bagaimana Cara Peroleh Diskon 50 Persen Listrik Januari-Februari 2025?