KEBIJAKAN CUKAI

Ini Alasan Menkeu Sulit Menaikkan Cukai Rokok

Redaksi DDTCNews | Kamis, 19 Januari 2017 | 09:11 WIB
Ini Alasan Menkeu Sulit Menaikkan Cukai Rokok

JAKARTA, DDTCNews – Peningkatan tarif cukai rokok menjadi suatu permasalahan yang perlu dihadapi oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani, mengingat adanya beberapa hal yang perlu dipertimbangkan sebelum menaikkan tarifnya.

Ia mengatakan pemerintah cukup sulit dalam memberikan keputusan mengenai tarif cukai rokok. Masyarakat memiliki pendapat yang masing-masing berbeda mengenai hal itu.

“Ada yang meminta tarif cukai rokok dinaikkan setinggi-tingginya, tapi di satu sisi ada yang meminta diturunkan serendah-rendahnya,” ujarnya di Jakarta, Rabu (18/1).

Baca Juga:
Realisasi Pajak Rokok di Sumsel Tak Capai Target, Ini Penyebabnya

Ia mengakui peningkatan tarif cukai rokok bukan hal yang mudah untuk bisa diputuskan dalam waktu yang cepat. Menurutnya, keputusan yang akan diambil perlu memberikan kepuasan bagi seluruh masyarakat.

Adapun beberapa hal yang menjadi pertimbangannya sebelum mengambil kebijakan tersebut yang meliputi pendapatan daerah, penegakan hukum, dan kesehatan. Peningkatan tarif cukai rokok tentunya akan memengaruhi ketiga hal tersebut.

Karena itu, Menkeu berencana untuk mencari jalan tengah antara menjaga ekonomi, hukum, dan sosial. Sri tetap optimis untuk bisa meningkatkan tarif cukai rokok tanpa memberikan efek yang ‘berat sebelah’ pada masa mendatang.

“Setiap kebijakan yang kami buat harus menciptakan keseimbangan. Dari seluruh hal tersebutlah yang menjadi pertimbangan sebelum mengambil kebijakan,” tuturnya. (Amu)

Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Selasa, 24 Desember 2024 | 16:30 WIB PROVINSI SUMATERA SELATAN

Realisasi Pajak Rokok di Sumsel Tak Capai Target, Ini Penyebabnya

Senin, 23 Desember 2024 | 10:00 WIB CORETAX SYSTEM

Jelang Peluncuran, Sri Mulyani Cek Staf yang Lembur Selesaikan Coretax

Sabtu, 21 Desember 2024 | 07:30 WIB BEA CUKAI KUDUS

Bea Cukai Gerebek Gudang di Jepara, Ternyata Jadi Pabrik Rokok Ilegal

Kamis, 19 Desember 2024 | 14:00 WIB KEBIJAKAN CUKAI

Tarif Cukai Rokok Tak Naik, Begini Strategi DJBC Kejar Target 2025

BERITA PILIHAN
Rabu, 25 Desember 2024 | 13:30 WIB PSAK 201

Item-Item dalam Laporan Posisi Keuangan Berdasarkan PSAK 201

Rabu, 25 Desember 2024 | 13:00 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Kontribusi ke Negara, DJP: Langganan Platform Digital Kena PPN 12%

Rabu, 25 Desember 2024 | 12:30 WIB KEBIJAKAN KEPABEANAN

Fitur MFA Sudah Diterapkan di Portal CEISA sejak 1 Desember 2024

Rabu, 25 Desember 2024 | 11:30 WIB PMK 94/2023

Pemerikaan Pajak oleh DJP terhadap Kontraktor Migas, Apa Saja?

Rabu, 25 Desember 2024 | 11:00 WIB INFOGRAFIS PAJAK

Dokumen yang Dilampirkan saat Pemberitahuan Perpanjangan SPT Tahunan

Rabu, 25 Desember 2024 | 09:37 WIB KURS PAJAK 25 DESEMBER 2024 - 31 DESEMBER 2024

Kurs Pajak Terbaru: Rupiah Melemah terhadap Mayoritas Mata Uang Mitra

Rabu, 25 Desember 2024 | 09:30 WIB THAILAND

Negara Tetangga Ini Bakal Bebaskan Hutan Mangrove dari Pajak

Rabu, 25 Desember 2024 | 09:00 WIB LAYANAN PAJAK

Kantor Pajak Telepon 141.370 WP Sepanjang 2023, Kamu Termasuk?