TATA KELOLA ORGANISASI

Lantik 55 Pejabat Baru, Ini Pesan Sri Mulyani

Redaksi DDTCNews | Kamis, 05 November 2020 | 15:30 WIB
Lantik 55 Pejabat Baru, Ini Pesan Sri Mulyani

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. (tangkapan layar Youtube)

JAKARTA, DDTCNews – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati melantik 55 pejabat eselon II dan III pada lingkungan Sekretariat Jenderal (Setjen), Ditjen Kekayaan Negara (DJKN), Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK), dan Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN).

Sri Mulyani meminta para pejabat untuk konsisten menegakan profesionalisme dan integritas sebagai pegawai Kemenkeu. Sumber daya manusia (SDM) yang kompeten, menurutnya, menjadi modal kuat untuk melaksanakan kebijakan fiskal saat ini.

"Pada suasana Covid-19 maka prioritas utama seluruh sumber daya fiskal adalah untuk menangani dampak pandemi pada aspek sosial, ekonomi, dan keuangan. Oleh karena itu, kebijakan fiskal harus tetap responsif, fleksibel, dan adaptif," katanya, Kamis (5/11/2020).

Baca Juga:
Kemenkeu Era Prabowo Tak Lagi Masuk di Bawah Koordinasi Menko Ekonomi

Secara spesifik Menkeu memberikan pesan kepada setiap pejabat yang dilantik pada setiap unit kerja. Kepada pejabat yang dilantik di lingkungan BPPK, sambungnya, wajib melihat pandemi sebagai kesempatan untuk mengakselerasi kegiatan pelatihan dan pendidikan pegawai.

Sri Mulyani menyatakan kemajuan teknologi informasi harus dimanfaatkan dengan maksimal sebagai cara baru BPPK meningkatkan kompetensi pegawai melalui kegiatan pendidikan dan pelatihan.

Kemudian, pejabat di lingkungan LMAN akan memainkan peran penting dalam pengelolaan aset negara. Pasalnya, terdapat tiga posisi direktur dilantik, yakni direktur keuangan dan dukungan organisasi, direktur operasional manajemen risiko, serta direktur pengembangan dan pendayagunaan.

Baca Juga:
Kembali Dilantik Jadi Menkeu, Begini Pesan Sri Mulyani kepada Jajaran

Menkeu menyampaikan pejabat baru pada tiga posisi tersebut menjadi ujung tombak untuk meningkatkan kemampuan LMAN dalam mengelola aset negara.

Sri Mulyani menuturkan LMAN mempunyai peran penting pada saat pengelolaan anggaran menghadapi tantangan berat seperti tahun ini. Menurutnya, pengelolaan aset wajib dilakukan melalui inovasi dan kreatif agar aset yang dimiliki negara menjadi produktif dan menjadi solusi untuk meningkatkan kesehatan keuangan negara.

Pesan serupa disampaikan untuk pejabat eselon III yang baru di lingkungan DJKN. Menurut Sri Mulyani, inovasi harus terus menerus dilakukan untuk meningkatkan kemampuan dalam pengelolaan aset negara. Menurutnya, setiap tahun APBN rutin melakukan belanja yang kemudian menjadi aset negara. Aset tersebut wajib dioptimalkan menjadi aset yang produktif.

Baca Juga:
Anggito: Belum Ada Pembagian Tugas yang Formal Antar Wamenkeu

Untuk pejabat eselon III dan IV di lingkungan Setjen, Sri Mulyani berpesan agar mereka menjadi manajer tingkat menengah yang memiliki kompetensi tinggi. SDM pada posisi eselon III dan IV merupakan motor penggerak transformasi Kemenkeu di masa depan dan tulang punggung untuk meningkatkan kinerja organisasi.

"Jadi penting untuk terus meningkatkan kinerja melalui inovasi sebagai cara untuk perbaikan proses bisnis dan pelayanan dengan melaksanakan tugas secara fleksibel, gesit, dan responsif," imbuhnya.

Adapun pejabat eselon II yang dilantik adalah Iqbal Islami sebagai Sekretaris Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK). Kemudian tiga posisi direktur pada lingkungan LMAN adalah Candra Giri Artanto sebagai direktur pengembangan dan pendayagunaan, Tetik Fajar Ruwandari sebagai direktur operasional dan manajemen risiko, serta Sutanto Basuki sebagai direktur keuangan dan dukungan organisasi. (kaw)


Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Selasa, 22 Oktober 2024 | 11:45 WIB PERPRES 139/2024

Kemenkeu Era Prabowo Tak Lagi Masuk di Bawah Koordinasi Menko Ekonomi

Selasa, 22 Oktober 2024 | 09:30 WIB KABINET MERAH PUTIH

Kembali Dilantik Jadi Menkeu, Begini Pesan Sri Mulyani kepada Jajaran

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:15 WIB KABINET MERAH PUTIH

Anggito: Belum Ada Pembagian Tugas yang Formal Antar Wamenkeu

Senin, 21 Oktober 2024 | 10:37 WIB KABINET MERAH PUTIH

Prabowo Resmi Lantik 53 Menteri Kabinet Merah Putih, Luhut Jadi Masuk

BERITA PILIHAN
Selasa, 22 Oktober 2024 | 21:45 WIB LEMBAGA LEGISLATIF

Sah! Misbakhun Terpilih Jadi Ketua Komisi XI DPR 2024-2029

Selasa, 22 Oktober 2024 | 21:00 WIB KEBIJAKAN PAJAK

PPN Mestinya Naik Tahun Depan, Gerindra akan Bahas Bareng Kemenkeu

Selasa, 22 Oktober 2024 | 17:30 WIB KPP PRATAMA JAMBI TELANAIPURA

WP Gagal Daftar LPSE karena KSWP Tidak Valid, Gara-Gara Tak Lapor SPT

Selasa, 22 Oktober 2024 | 17:06 WIB LEMBAGA LEGISLATIF

DPR Tetapkan Daftar Mitra Kerja untuk Komisi XII dan Komisi XIII

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:41 WIB IHPS I/2024

BPK Selamatkan Keuangan Negara Rp13,66 Triliun pada Semester I/2024

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:30 WIB KANWIL DJP JAWA TIMUR II

Pakai Faktur Pajak Fiktif, Dirut Perusahaan Akhirnya Ditahan Kejari

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:00 WIB TIPS PAJAK DAERAH

Cara Daftarkan Objek Pajak Alat Berat di DKI Jakarta secara Online

Selasa, 22 Oktober 2024 | 15:30 WIB AUSTRALIA

Bikin Orang Enggan Beli Rumah, Australia Bakal Hapus BPHTB

Selasa, 22 Oktober 2024 | 14:00 WIB KP2KP SIDRAP

Ubah Kata Sandi Akun Coretax, Fiskus: Tak Perlu Cantumkan EFIN