PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

Warga Diimbau Segera Lapor SPT Tahunan

Dian Kurniati | Senin, 01 Februari 2021 | 11:22 WIB
Warga Diimbau Segera Lapor SPT Tahunan

Ilustrasi. (DJP)

SAMARINDA, DDTCNews – Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor mengimbau warganya untuk segera melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan.

Isran mengatakan pelaporan SPT Tahunan sudah makin mudah, terutama melalui e-filing. Dengan skema pelaporan secara online tersebut, wajib pajak tidak tidak perlu lagi mendatangi kantor pelayanan pajak.

"Saya mengimbau masyarakat Kalimantan Timur untuk segera lapor SPT Tahunan tahun 2020. Lapor pajak hari ini dengan e-filing lebih awal, lebih nyaman," katanya dalam keterangan tertulis, dikutip pada Senin (1/2/2021).

Baca Juga:
Coretax DJP Bakal Batasi Pelaporan SPT Tahunan Berbentuk Kertas

Isran mengatakan setiap wajib pajak berkewajiban membayar pajak dan melapor SPT setiap tahun. Nantinya, uang pajak tersebut juga akan digunakan untuk membangun negara, termasuk Kalimantan Timur.

Isran juga telah melaporkan SPT Tahunan tahun pajak 2020 secara online. Ketika melaporkan SPT Tahunan, dia didampingi oleh Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Samarinda Ulu Hutomo Budi.

Hutomo berharap seluruh wajib pajak di Kalimantan Timur segera mengikuti jejak Isran untuk menyampaikan SPT Tahunan tepat waktu. Wajib pajak dapat melaporkan SPT Tahunan melalui djponline.pajak.go.id dari mana saja.

Baca Juga:
Coretax: Wajib Pajak Berhak untuk Tidak Memakai Data Prepopulated

"Jadi tidak harus datang ke kantor, tapi cukup menyampaikan SPT dengan sistem online kita melalui DJP Online," ujarnya.

Wajib pajak memiliki waktu melaporkan SPT Tahunan orang pribadi paling lambat 3 bulan setelah berakhirnya tahun pajak. Sementara untuk wajib pajak badan, SPT Tahunan harus dilaporkan paling lambat 4 bulan setelah berakhirnya tahun pajak. (kaw)

Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Jumat, 18 Oktober 2024 | 16:00 WIB CORETAX SYSTEM

Coretax DJP Bakal Batasi Pelaporan SPT Tahunan Berbentuk Kertas

Jumat, 18 Oktober 2024 | 12:30 WIB ADMINISTRASI PAJAK

WP Bisa Terima Bukti Potong Unifikasi secara Langsung di DJP Online

Jumat, 18 Oktober 2024 | 09:30 WIB CORETAX SYSTEM

Coretax: Wajib Pajak Berhak untuk Tidak Memakai Data Prepopulated

Selasa, 15 Oktober 2024 | 15:00 WIB TIPS PAJAK

Cara Mengetahui NITKU Cabang Lewat DJP Online

BERITA PILIHAN
Selasa, 22 Oktober 2024 | 21:45 WIB LEMBAGA LEGISLATIF

Sah! Misbakhun Terpilih Jadi Ketua Komisi XI DPR 2024-2029

Selasa, 22 Oktober 2024 | 21:00 WIB KEBIJAKAN PAJAK

PPN Mestinya Naik Tahun Depan, Gerindra akan Bahas Bareng Kemenkeu

Selasa, 22 Oktober 2024 | 17:30 WIB KPP PRATAMA JAMBI TELANAIPURA

WP Gagal Daftar LPSE karena KSWP Tidak Valid, Gara-Gara Tak Lapor SPT

Selasa, 22 Oktober 2024 | 17:06 WIB LEMBAGA LEGISLATIF

DPR Tetapkan Daftar Mitra Kerja untuk Komisi XII dan Komisi XIII

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:41 WIB IHPS I/2024

BPK Selamatkan Keuangan Negara Rp13,66 Triliun pada Semester I/2024

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:30 WIB KANWIL DJP JAWA TIMUR II

Pakai Faktur Pajak Fiktif, Dirut Perusahaan Akhirnya Ditahan Kejari

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:00 WIB TIPS PAJAK DAERAH

Cara Daftarkan Objek Pajak Alat Berat di DKI Jakarta secara Online

Selasa, 22 Oktober 2024 | 15:30 WIB AUSTRALIA

Bikin Orang Enggan Beli Rumah, Australia Bakal Hapus BPHTB

Selasa, 22 Oktober 2024 | 14:00 WIB KP2KP SIDRAP

Ubah Kata Sandi Akun Coretax, Fiskus: Tak Perlu Cantumkan EFIN