KINERJA INVESTASI

Dana Asing Mulai Deras Masuk, Realisasi Investasi Tumbuh 32%

Muhamad Wildan | Rabu, 20 Juli 2022 | 13:30 WIB
Dana Asing Mulai Deras Masuk, Realisasi Investasi Tumbuh 32%

Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia memberikan sambutan saat menghadiri rapat pertemuan kedua "Trade, Industry, and Investment Working Group (TIIWG) Presidensi G20 di Solo, Jawa Tengah, Rabu (6/7/2022). ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/foc.
 

JAKARTA, DDTCNews - Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat realisasi investasi per Januari hingga Juni 2022 sudah mencapai Rp584,6 triliun.

Bila dibandingkan dengan realisasi investasi pada periode yang sama tahun lalu, realisasi per semester I/2022 mengalami pertumbuhan hingga 32%.

"Capaian Rp584,6 triliun tersebut sudah mencapai 48,7% dari total target investasi Rp1.200 triliun dengan total lapangan pekerjaan 639.547 orang," ujar Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Rabu (20/7/2022).

Baca Juga:
Diperpanjang hingga 2030, Lahan Pertanian di Negara Ini Bebas Pajak

Secara lebih terperinci, realisasi investasi asing hingga Juni 2022 tercatat mencapai Rp310,4 triliun atau 53,1% dari total realisasi investasi. Kinerja penanaman modal asing tercatat bertumbuh hingga 35,8% bila dibandingkan dengan realisasi pada semester I/2021.

Adapun realisasi penanaman modal dalam negeri tercatat mencapai Rp274,2 triliun atau tumbuh 28% bila dengan realisasi investasi domestik hingga Juni tahun lalu.

"Ini adalah menunjukkan bahwa di tengah [situasi] global yang tidak menentu, Indonesia masih tetap dipercaya sebagai salah negara tujuan investasi," ujar Bahlil.

Baca Juga:
Soal Daya Saing RI saat Tarif PPN Jadi 12 Persen, Ini Kata Kepala BKF

Sepanjang semester I/2022, penanaman modal asing dari Singapura tercatat mencapai US$6,7 miliar. Investasi dari Singapura berkontribusi sebesar 31,1% terhadap total realisasi penanaman modal asing.

Selanjutnya, investasi dari China tercatat mencapai US$3,6 miliar dan berkontribusi sebesar 16,8% terhadap total realisasi investasi asing. Adapun Hong Kong berkontribusi sebesar 13,4% terhadap realisasi investasi asing dengan nilai investasi mencapai US$2,9 miliar. (sap)

Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Minggu, 22 Desember 2024 | 08:00 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Soal Daya Saing RI saat Tarif PPN Jadi 12 Persen, Ini Kata Kepala BKF

Sabtu, 21 Desember 2024 | 13:00 WIB KEBIJAKAN INVESTASI

Tumbuhkan Ekonomi 8 Persen, RI Butuh Investasi Rp13.000 Triliun

BERITA PILIHAN
Rabu, 25 Desember 2024 | 15:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Pemerintah akan Salurkan KUR Rp300 Triliun Tahun Depan

Rabu, 25 Desember 2024 | 13:30 WIB PSAK 201

Item-Item dalam Laporan Posisi Keuangan Berdasarkan PSAK 201

Rabu, 25 Desember 2024 | 13:00 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Kontribusi ke Negara, DJP: Langganan Platform Digital Kena PPN 12%

Rabu, 25 Desember 2024 | 12:30 WIB KEBIJAKAN KEPABEANAN

Fitur MFA Sudah Diterapkan di Portal CEISA sejak 1 Desember 2024

Rabu, 25 Desember 2024 | 11:30 WIB PMK 94/2023

Pemerikaan Pajak oleh DJP terhadap Kontraktor Migas, Apa Saja?

Rabu, 25 Desember 2024 | 11:00 WIB INFOGRAFIS PAJAK

Dokumen yang Dilampirkan saat Pemberitahuan Perpanjangan SPT Tahunan

Rabu, 25 Desember 2024 | 09:37 WIB KURS PAJAK 25 DESEMBER 2024 - 31 DESEMBER 2024

Kurs Pajak Terbaru: Rupiah Melemah terhadap Mayoritas Mata Uang Mitra