TAX AMNESTY

Ini Ajakan Wakil Ketua MPR Untuk Masyarakat

Redaksi DDTCNews | Kamis, 27 Oktober 2016 | 17:45 WIB
Ini Ajakan Wakil Ketua MPR Untuk Masyarakat

JAKARTA, DDTCNews – Resmi sudah Oesman Sapta Odang ikut program pengampunan pajak (tax amnesty). Pasalnya, surat keterangan baru diterimanya hari ini (27/10) di Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak (DJP) meskipun mendaftar di periode I.

Wakil Ketua MPR RI ini mengatakan tax amnesty sudah semestinya diikuti oleh seluruh kalangan masyarakat. Apalagi para pengusaha, karena banyak sekali manfaat dari program ini.

“Seluruh warga Indonesia harus peduli terhadap negaranya, berpartisipasi dalam program tax amnesty saja juga sudah cukup,” ujarnya di Jakarta.

Baca Juga:
Pengampunan Pajak Era Soekarno, Seperti Apa?

Dia menambahkan dengan bentuk kepedulian ini, berarti masyarakat peduli akan pembangunan infrastruktur yang menjadi prioritas Presiden Joko Widodo.

Oesman pun mengimbau seluruh kalangan masyarakat agar bersikap jujur, karena program tax amnesty merupakan momentum yang tepat.

Tax amnesty akan mengampuni kesalahan dan kelalaian masyarakat dalam kepatuhan perpajakan. Semua sanksi bisa diampuni,” tutupnya.

Baca Juga:
Wah! Pemprov Gelar Tax Amnesty, Ada Pemutihan Denda Pajak Kendaraan

Sebagai informasi, Oesman mendaftar tax amnesty sebagai wajib pajak orang pribadi. Dia adalah pemilik jaringan OSO Group yang bergerak di bidang percetakan, pertambangan, air mineral, properti, perkebunan, perikanan, transportasi, komunikasi, dan perhotelan.

Selain itu, Komisaris Lion Air ini juga menjabat Ketua Umum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) sejak 2010. (Gfa)

Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Sabtu, 06 Juli 2024 | 12:30 WIB INFOGRAFIS PAJAK

Pengampunan Pajak Era Soekarno, Seperti Apa?

Jumat, 29 Desember 2023 | 16:00 WIB PEMILU 2024

Bicara Kepastian Hukum, Ganjar Cerita Soal Peserta Tax Amnesty

Jumat, 06 Oktober 2023 | 11:43 WIB PROGRAM PENGUNGKAPAN SUKARELA

Raup Triliunan dari Penerbitan SBN Khusus PPS, Kemenkeu Beberkan Ini

BERITA PILIHAN
Rabu, 23 Oktober 2024 | 11:30 WIB KEBIJAKAN KEPABEANAN

Piloting Modul Impor-Ekspor Barang Bawaan Penumpang Tahap III Dimulai

Rabu, 23 Oktober 2024 | 11:00 WIB INFOGRAFIS PAJAK

Dasar DJP dalam Menetapkan Status Suspend terhadap Sertel Wajib Pajak

Rabu, 23 Oktober 2024 | 10:30 WIB PROVINSI KALIMANTAN UTARA

Adakan Pemutihan Pajak Kendaraan, Pemprov Targetkan Raup Rp105 Miliar

Rabu, 23 Oktober 2024 | 10:00 WIB LEMBAGA LEGISLATIF

DPR Beberkan Alasan Pembentukan Badan Aspirasi Masyarakat

Rabu, 23 Oktober 2024 | 09:45 WIB DPR RI

Said Abdullah Kembali Terpilih Jadi Ketua Banggar DPR

Rabu, 23 Oktober 2024 | 09:33 WIB KURS PAJAK 23 OKTOBER 2024 - 29 OKTOBER 2024

Kurs Pajak Terbaru: Rupiah Menguat Atas Nyaris Semua Mata Uang Mitra

Rabu, 23 Oktober 2024 | 09:19 WIB BERITA PAJAK HARI INI

Kementerian Keuangan Kini di Bawah Langsung Presiden Prabowo

Selasa, 22 Oktober 2024 | 21:45 WIB LEMBAGA LEGISLATIF

Sah! Misbakhun Terpilih Jadi Ketua Komisi XI DPR 2024-2029

Selasa, 22 Oktober 2024 | 21:00 WIB KEBIJAKAN PAJAK

PPN Mestinya Naik Tahun Depan, Gerindra akan Bahas Bareng Kemenkeu

Selasa, 22 Oktober 2024 | 17:30 WIB KPP PRATAMA JAMBI TELANAIPURA

WP Gagal Daftar LPSE karena KSWP Tidak Valid, Gara-Gara Tak Lapor SPT