INDIKATOR MAKRO

Inflasi Oktober DKI Hampir 2 Kali Lipat Inflasi Nasional

Redaksi DDTCNews | Selasa, 01 November 2016 | 14:46 WIB
Inflasi Oktober DKI Hampir 2 Kali Lipat Inflasi Nasional

JAKARTA, DDTCNews - Badan Statistik Pusat (BPS) DKI Jakarta mengungkapkan laju inflasi di Ibu Kota pada Oktober 2016 (month to month) mencapai 0,25%, hampir dua kali lipat dari rata-rata nasional, 14%.

Kepala BPS DKI Jakarta Syech Suhaimi mengatakan dengan realisasi itu, laju inflasi tahunan di DKI Jakarta per Oktober (year on year) mencapai 2,71%, dengan laju inflasi tahun kalender (year to date) 1,85%.

“Laju inflasi Oktober 2016 yang 0,25% agak tidak biasa karena lebih tinggi dibanding nasional yang hanya mencapai 0,14%,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa (1/11).

Baca Juga:
Inflasi November 2024 Sebesar 1,55%, Masih Didorong Rokok dan Beras

Dia mengungkapkan inflasi pada bulan lalu disebabkan naiknya harga-harga pada kelompok perumahan, listrik, gas & bahan bakar sebesar 1,07%.

“Harga barang di kelompok kesehatan juga naik 0,2%, transportasi, komunikasi, dan jasa keuangan 0,16%, serta makanan jadi dan minuman 0,13%,” sambungnya.

Adapun, kelompok yang mengalami deflasi yakni kelompok bahan makanan sebesar 0,38% dan kelompok sandang 0,08%. Jakarta sendiri menempati urutan 25 dari seluruh kota yang mengalami inflasi, dari total 82 kota yang diteliti.

Dari 82 kota itu, sebanyak 48 kota mengalami inflasi. Kota dengan indeks inflasi tertinggi adalah Sibolga 1,32%, yang terendah Depok dan Manado 0,01%. (Bsi)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Senin, 02 Desember 2024 | 11:31 WIB PEREKONOMIAN INDONESIA

Inflasi November 2024 Sebesar 1,55%, Masih Didorong Rokok dan Beras

Jumat, 15 November 2024 | 11:00 WIB PEREKONOMIAN INDONESIA

BPS Catat Neraca Perdagangan Oktober 2024 Surplus US$2,48 Miliar

Selasa, 05 November 2024 | 11:45 WIB PERTUMBUHAN EKONOMI

Ekonomi Tumbuh 4,95 Persen, Peran Konsumsi Rumah Tangga Paling Besar

Selasa, 05 November 2024 | 11:15 WIB PERTUMBUHAN EKONOMI

BPS Umumkan Ekonomi RI Cuma Tumbuh 4,95 Persen di Kuartal III/2024

BERITA PILIHAN
Rabu, 25 Desember 2024 | 15:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Pemerintah akan Salurkan KUR Rp300 Triliun Tahun Depan

Rabu, 25 Desember 2024 | 13:30 WIB PSAK 201

Item-Item dalam Laporan Posisi Keuangan Berdasarkan PSAK 201

Rabu, 25 Desember 2024 | 13:00 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Kontribusi ke Negara, DJP: Langganan Platform Digital Kena PPN 12%

Rabu, 25 Desember 2024 | 12:30 WIB KEBIJAKAN KEPABEANAN

Fitur MFA Sudah Diterapkan di Portal CEISA sejak 1 Desember 2024

Rabu, 25 Desember 2024 | 11:30 WIB PMK 94/2023

Pemerikaan Pajak oleh DJP terhadap Kontraktor Migas, Apa Saja?

Rabu, 25 Desember 2024 | 11:00 WIB INFOGRAFIS PAJAK

Dokumen yang Dilampirkan saat Pemberitahuan Perpanjangan SPT Tahunan

Rabu, 25 Desember 2024 | 09:37 WIB KURS PAJAK 25 DESEMBER 2024 - 31 DESEMBER 2024

Kurs Pajak Terbaru: Rupiah Melemah terhadap Mayoritas Mata Uang Mitra