PROFESI AKUNTAN DAN PAJAK

Universitas Katolik Widya Mandala Gelar Seminar 'Pajak Vs Audit'

Redaksi DDTCNews | Jumat, 30 November 2018 | 20:31 WIB
Universitas Katolik Widya Mandala Gelar Seminar 'Pajak Vs Audit'

SURABAYA, DDTCNews – Universitas Katolik Widya Mandala akan menyelenggarakan seminar nasional 'Pajak Vs Audit' untuk mengulas peluang dan tantangan profesi akuntan ke depan dengan tema 'Bagaimana Auditor dan Konsultan Pajak Menyikapi Peluang dan Tantangan di Masa Kini’.

Agenda ini akan dilaksanakan pada 1 Desember 2018 di Auditorium A301 lantai 3 Gedung St. Agustinus Universitas Katolik Widya Mandala, Surabaya mulai pukul 09.00-14.30 WIB.

Seminar ini menghadirkan praktisi akuntan dan pajak yang berkompeten dan berpengalaman di bidangnya, yaitu Ketua Institut Akuntan Publik Indonesia Korwil Jawa Timur Habib Basuni dan Ketua Ikatan Konsultan Pajak Indonesia Cabang Surabaya M. Zeti Arina.

Baca Juga:
Klarifikasi Data DJP, Petugas Pajak Kunjungi Kantor WP Real Estat

Tema yang diusung dalam agenda kali ini berkaitan dengan semakin besarnya perani profesi akuntan dan konsultan pajak dalam membangun kepatuhan wajib pajak, sehingga para lulusan akuntansi dan pajak harus memahami tantangan profesi ke depan, terutama dengan semakin ketatanya persaingan di tingkat nasional maupun global.

Untuk itu, seminar ini akan mengulas apa saja yang menjadi peluang dan tantangan seorang auditor maupun konsultan pajak di tengah banyaknya perubahan kebijakan pemerintah dan peraturan di bidang akuntansi maupun pajak yang terus berkembang. Apalagi, audit keuangan memiliki irisan yang kuat dengan urusan pajak.

Selain itu, masih banyak mahasiswa/i jurusan akuntansi maupun pajak yang belum mempunyai gambaran terkait profesi apa yang akan diambil saat bekerja nanti. Selain itu, di zaman sekarang juga banyak manusia yang telah tergantikan oleh mesin sehingga mahasiswa perlu tahu bagaimana cara auditor dan konsultan pajak menyikapi peluang dan tantangan yang ada.

Baca Juga:
4 Kunci Strategis Cegah Sengketa Pajak, Selengkapnya Baca Buku Ini

Calon peserta bisa segera melakukan registrasi yang sudah dibuka di depan lift Gedung A lantai 1 Universitas Katolik Widya Mandala dengan investasi mahasiswa Widya Mandala sebesar Rp30.000 per orang dan non-mahasiswa Universitas Katolik Widya Mandala dikenakan sebesar Rp40.000 per orang.

Seluruh peserta seminar nasional akan difasilitasi dengan makanan ringan, sertifikat, point PK2, makan siang, seminar kit, doorprize dan bahan materi yang akan dibawakan oleh pembicara sepanjang agenda berlangsung.

Untuk informasi lebih jauh, calon peserta bisa menghubungi Velina di akun Line @velinatar dan Agnes di akun Line @agnesmarchelina atau mengunjungi akun media sosial Instagram di @hmjafb. (Amu)


Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Rabu, 23 Oktober 2024 | 12:30 WIB KPP PRATAMA BANTAENG

Klarifikasi Data DJP, Petugas Pajak Kunjungi Kantor WP Real Estat

Rabu, 23 Oktober 2024 | 12:00 WIB LITERATUR PAJAK

4 Kunci Strategis Cegah Sengketa Pajak, Selengkapnya Baca Buku Ini

Rabu, 23 Oktober 2024 | 11:00 WIB INFOGRAFIS PAJAK

Dasar DJP dalam Menetapkan Status Suspend terhadap Sertel Wajib Pajak

Rabu, 23 Oktober 2024 | 10:30 WIB PROVINSI KALIMANTAN UTARA

Adakan Pemutihan Pajak Kendaraan, Pemprov Targetkan Raup Rp105 Miliar

BERITA PILIHAN
Rabu, 23 Oktober 2024 | 12:00 WIB LITERATUR PAJAK

4 Kunci Strategis Cegah Sengketa Pajak, Selengkapnya Baca Buku Ini

Rabu, 23 Oktober 2024 | 11:30 WIB KEBIJAKAN KEPABEANAN

Piloting Modul Impor-Ekspor Barang Bawaan Penumpang Tahap III Dimulai

Rabu, 23 Oktober 2024 | 11:00 WIB INFOGRAFIS PAJAK

Dasar DJP dalam Menetapkan Status Suspend terhadap Sertel Wajib Pajak

Rabu, 23 Oktober 2024 | 10:30 WIB PROVINSI KALIMANTAN UTARA

Adakan Pemutihan Pajak Kendaraan, Pemprov Targetkan Raup Rp105 Miliar

Rabu, 23 Oktober 2024 | 10:00 WIB LEMBAGA LEGISLATIF

DPR Beberkan Alasan Pembentukan Badan Aspirasi Masyarakat

Rabu, 23 Oktober 2024 | 09:45 WIB DPR RI

Said Abdullah Kembali Terpilih Jadi Ketua Banggar DPR

Rabu, 23 Oktober 2024 | 09:33 WIB KURS PAJAK 23 OKTOBER 2024 - 29 OKTOBER 2024

Kurs Pajak Terbaru: Rupiah Menguat Atas Nyaris Semua Mata Uang Mitra

Rabu, 23 Oktober 2024 | 09:19 WIB BERITA PAJAK HARI INI

Kementerian Keuangan Kini di Bawah Langsung Presiden Prabowo

Selasa, 22 Oktober 2024 | 21:45 WIB LEMBAGA LEGISLATIF

Sah! Misbakhun Terpilih Jadi Ketua Komisi XI DPR 2024-2029

Selasa, 22 Oktober 2024 | 21:00 WIB KEBIJAKAN PAJAK

PPN Mestinya Naik Tahun Depan, Gerindra akan Bahas Bareng Kemenkeu