PENNSYLVANIA

Pembuat Bir Keberatan dengan Pajak 6%

Redaksi DDTCNews | Selasa, 27 November 2018 | 11:25 WIB
Pembuat Bir Keberatan dengan Pajak 6%

Ilustrasi (Foto: breweriesinpa.com).

HARRISBURG, DDTCNews – Departemen Pendapatan Pennsylvania akan memberlakukan pajak pada minuman berjenis bir mulai tahun 2019. Pemajakan ini akan mendorong kenaikan harga penjualan bir walaupun tidak terlalu signifikan.

Juru bicara perusahaan pembuat bir Pennsylvania J.R. Heaps menyebutkan kenyataannya ialah kebanyakan pabrikan harus meneruskan pemajakan sejenis ini ke peminum bir. Dia berharap pemerintah menerapkan kebijakan ini secara adil.

“Kami kecewa dengan berlakunya pemajakan ini. Kami ingin pemajakan ini dilakukan secara adil di seluruh restoran beserta lisensinya,” ujar juru bicara J.R. Heaps di Pennsylvania, Senin (26/11).

Baca Juga:
Usulan Diskon Pajak Bir Dikritik, Dianggap Hanya Untungkan Laki-Laki

Pajak bir akan mempengaruhi produsen atau pemegang lisensi “G” yang diterbitkan oleh Pennsylvania Liquor and Control Board (PLCB). Lisensi “G” hanya diberikan kepada pabrik pembuatan bir.

Adapun pabrik pembuatan bir juga bisa memperoleh lisensi pub pembuatan bir untuk konsumsi dan penjualan di tempat yaitu lisensi “GP”. Pengenaan pajak akan mewajibkan pemegang lisensi GP untuk mengenakan pajak 6% pada setiap barang yang dijual.

Dengan pemajakan ini, J.R. Heaps memprediksi harus menampung sekitar US$25.000 (senilai Rp362,5 juta) saat pajak bir berlaku efektif. JR. Heaps sangat menyayangkan kebijakan ini karena pabrik berlisensi tetap dipajaki.

Baca Juga:
Bongkar Kasus Perdagangan Ilegal Anak Anjing, HMRC Kantongi £5 Juta

Pajak bir diharapkan berlaku pada Januari 2019. Namun adanya revisi pada bulan Oktober 2017, pemerintah memprediksi kebijakan ini baru akan berlaku efektif pada 1 Juli 2019.

Saat ini, revisi kebijakan sangat memengaruhi pabrik yang menjual bir di tempat atau memiliki toko khusus. Namun pajak bir ini tidak berlaku untuk bir yang dijual di restoran, sesuai dengan aturan yang saat ini disusun.

Dunia usaha pembuatan bir independen menyumbangkan US$6,3 miliar (senilai Rp91,37 triliun) untuk perekonomian Pennsylvania 2017. Dengan lebih dari 3,7 juta galon hingga saat ini, pabrik bir Pennsylvania juga telah menghasilkan lebih banyak bir dibanding negara lain selama rentang waktu yang sama. (Amu)


Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Kamis, 06 Februari 2020 | 20:42 WIB AUSTRALIA

Pajak Bir Naik Lagi, Asosiasi Menjerit

Kamis, 11 April 2019 | 18:01 WIB INGGRIS

Meghan Markle dan Anaknya Hadapi Dilema Pajak AS

BERITA PILIHAN
Selasa, 22 Oktober 2024 | 21:45 WIB LEMBAGA LEGISLATIF

Sah! Misbakhun Terpilih Jadi Ketua Komisi XI DPR 2024-2029

Selasa, 22 Oktober 2024 | 21:00 WIB KEBIJAKAN PAJAK

PPN Mestinya Naik Tahun Depan, Gerindra akan Bahas Bareng Kemenkeu

Selasa, 22 Oktober 2024 | 17:30 WIB KPP PRATAMA JAMBI TELANAIPURA

WP Gagal Daftar LPSE karena KSWP Tidak Valid, Gara-Gara Tak Lapor SPT

Selasa, 22 Oktober 2024 | 17:06 WIB LEMBAGA LEGISLATIF

DPR Tetapkan Daftar Mitra Kerja untuk Komisi XII dan Komisi XIII

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:41 WIB IHPS I/2024

BPK Selamatkan Keuangan Negara Rp13,66 Triliun pada Semester I/2024

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:30 WIB KANWIL DJP JAWA TIMUR II

Pakai Faktur Pajak Fiktif, Dirut Perusahaan Akhirnya Ditahan Kejari

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:00 WIB TIPS PAJAK DAERAH

Cara Daftarkan Objek Pajak Alat Berat di DKI Jakarta secara Online

Selasa, 22 Oktober 2024 | 15:30 WIB AUSTRALIA

Bikin Orang Enggan Beli Rumah, Australia Bakal Hapus BPHTB

Selasa, 22 Oktober 2024 | 14:00 WIB KP2KP SIDRAP

Ubah Kata Sandi Akun Coretax, Fiskus: Tak Perlu Cantumkan EFIN