DDTC ACADEMY - INTENSIVE COURSE

Kuasai Transfer Pricing dari Dasar, Ikuti Pelatihan Intensif Batch 30!

DDTC Academy | Senin, 23 September 2024 | 14:45 WIB
Kuasai Transfer Pricing dari Dasar, Ikuti Pelatihan Intensif Batch 30!

Intensive Course – Comprehensive Transfer Pricing – Batch 30.

TRANSFER pricing merupakan salah satu isu pajak yang krusial bagi perusahaan yang terlibat dalam transaksi afiliasi, terutama bagi perusahaan multinasional. 

Urgensi transfer pricing bukan hanya dalam konteks kepatuhan hukum tetapi juga dalam menghindari risiko dan memastikan kelangsungan bisnis perusahaan di mata otoritas pajak. Tantangan hadir dari berbagai sisi, antara lain dari minimnya pemahaman akan konsep serta sisi praktis transfer pricing dan kedinamisan regulasi yang mengatur tentang transfer pricing.

Melihat dari sudut pandang Indonesia, muncul tantangan baru saat otoritas mengundangkan PMK 172/2023 tentang penerapan prinsip kewajaran dan kelaziman usaha (PKKU) dalam transaksi afiliasi. Penerbitan PMK 172/2023 mencakup beberapa pengaturan terkait transaksi afiliasi.

Pengaturan yang dimaksud adalah, pertama, penerapan PKKU. Kedua, advance pricing agreement (APA). Ketiga, jenis dokumen dan/atau informasi tambahan dalam transaksi afiliasi. Keempat, mutual agreement procedure (MAP).

Melihat hal tersebut, diperlukan strategi yang tepat dan pemahaman secara konsep, praktis, dan update regulasi terkini seputar transfer pricing berdasarkan peraturan domestik dan pedoman internasional yang berlaku.

Untuk memenuhi kebutuhan ini, DDTC Academy membuka kelas Intensive Course – Comprehensive Transfer Pricing – Batch 30. Pelatihan ini akan diselenggarakan secara daring (online) melalui Zoom Meeting.

Pelatihan ini didesain khusus bagi Anda yang ingin mempelajari dan meng-update pemahaman transfer pricing dari dasar hingga bisa diimplementasikan dalam pekerjaan. Anda akan mengikuti pelatihan secara intensif selama 4 pertemuan untuk mendapatkan pemahaman mendalam seputar transfer pricing.

Durasi pelatihan adalah 4 kali pertemuan dan 1 sesi ujian akhir, yakni:

Sesi 1: Sabtu, 12 Oktober 2024 (09.30–15.30 WIB) 
Sesi 2: Sabtu, 19 Oktober 2024 (09.30–15.30 WIB)
Sesi 3: Sabtu, 26 Oktober 2024 (09.30–15.30 WIB)
Sesi 4: Sabtu, 2 November 2024 (09.30–15.30 WIB)
Sesi ujian akhir: Sabtu, 16 November 2024 (09.30–12.00 WIB)

Topik pembelajaran di batch ini adalah:

  • Introduction and Basic Framework of TP

  • Global and Domestic TP Landscape

  • TP Documentation & Compliance

  • Functional Analysis and Value Chain Analysis

  • Value Creation

  • Landmark case law

  • Comparability Analysis

  • Source of Comparable: Internal vs. External comparable

  • Practical Issues concerning Comparability Analysis

  • Transfer Pricing Method

  • Case Law and External Database Simulation

  • Transfer Pricing and Intangibles

  • Intra-Group Financing

  • Cost Contribution Arrangements (CCA)

  • Intra-Group Services

  • Transfer Pricing Aspects of Business Restructuring

  • Transfer Pricing Dispute Prevention and Resolution

  • Mutual Agreement Procedure (MAP)

  • Advance Pricing Agreement (APA)

  • Case Study

Di batch ini, materi telah diperbarui menggunakan peraturan terkini, yakni PMK 172/2023. Selain itu, kami juga menyertakan studi kasus terbaru yang mengacu pada berbagai putusan hukum seputar sengketa transfer pricing terbaru.

Untuk menjamin kualitas pelatihan, seluruh pengajar telah bersertifikasi transfer pricing dari Chartered Institute of Taxation (CIOT) di Inggris. DDTC Academy juga merupakan satu-satunya penyelenggara kelas persiapan Advanced Diploma in International Taxation (ADIT) di Indonesia yang direkomendasikan oleh CIOT.

DDTC juga kembali mempertahankan posisi tier 1 konsultan pajak transfer pricing 2025 di Indonesia yang dirilis oleh International Tax Review (ITR).

Pelatihan ini dirancang untuk mempelajari transfer pricing dari dasar hingga mahir. Untuk itu, kami juga menyediakan pre-course guide berupa materi pendahuluan yang dapat diakses peserta sebelum pelatihan dimulai. Selain itu, di batch ini, Anda mendapat keistimewaan mendapatkan Buku Transfer Pricing: Ide, Strategi, dan Panduan Praktis dalam Perspektif Pajak Internasional (Edisi Kedua – Vol 2) dan akun premium Perpajakan DDTC 1 bulan secara gratis!

Daftar sekarang dan dapatkan pembelajaran berharga bersama ahlinya. Booking tempat Anda pada tautan berikut ini:

https://academy.ddtc.co.id/intensive_course

Promo spesial grup! Daftarkan minimal 3 orang dan dapatkan diskon Rp650.000 per orang. Bayar hanya Rp8.000.000 Rp7.450.000 per orang sudah termasuk PPN.

Untuk bantuan, hubungi Whatsapp Hotline DDTC Academy +62812-8393-5151 (Minda), email [email protected], atau via Instagram @ddtcacademy. (sap)

Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Sabtu, 19 Oktober 2024 | 08:27 WIB UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA (UII)

Mahasiswa UII! Yuk Ikut Pembekalan Softskill dan Tips Magang di DDTC

Kamis, 17 Oktober 2024 | 15:33 WIB DDTC EXCLUSIVE GATHERING 2024

Mengapa TP Doc Perlu Dibuat Sejak Awal Tahun? Cermati Alasannya

Rabu, 16 Oktober 2024 | 13:10 WIB PELATIHAN PROFESI PAJAK INTERNASIONAL

Fasilitasi Kursus Sertifikasi ADIT, DDTC Raih Pengakuan Internasional

Senin, 07 Oktober 2024 | 10:11 WIB DDTC ACADEMY - INTENSIVE COURSE

PMK 172/2023: Mengapa Pendekatan Ex-Ante Penting bagi Wajib Pajak?

BERITA PILIHAN
Selasa, 22 Oktober 2024 | 14:00 WIB KP2KP SIDRAP

Ubah Kata Sandi Akun Coretax, Fiskus: Tak Perlu Cantumkan EFIN

Selasa, 22 Oktober 2024 | 13:45 WIB KABINET MERAH PUTIH

Tak Lagi Dikoordinasikan oleh Menko Ekonomi, Kemenkeu Beri Penjelasan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 13:30 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Kenaikan Tarif PPN Perlu Diikuti dengan Transparansi Belanja

Selasa, 22 Oktober 2024 | 11:45 WIB LITERATUR PAJAK

Perkaya Pengetahuan Pajak, Baca 11 e-Books Ini di Perpajakan DDTC

Selasa, 22 Oktober 2024 | 11:45 WIB PERPRES 139/2024

Kemenkeu Era Prabowo Tak Lagi Masuk di Bawah Koordinasi Menko Ekonomi

Selasa, 22 Oktober 2024 | 11:30 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Anggota DPR Ini Minta Prabowo Kaji Ulang Kenaikan PPN Jadi 12 Persen

Selasa, 22 Oktober 2024 | 11:05 WIB KABINET MERAH PUTIH

Prabowo Kembali Lantik Pejabat Negara, Ada Raffi Ahmad dan Gus Miftah

Selasa, 22 Oktober 2024 | 11:00 WIB INFOGRAFIS LOGISTIK

Kinerja Dwelling Time dalam 1 Dekade Terakhir

Selasa, 22 Oktober 2024 | 10:00 WIB KOTA PONTIANAK

Semarakkan HUT ke-253, Pemda Adakan Program Pemutihan Denda PBB-P2