KEBIJAKAN PAJAK

Sri Mulyani Minta Anak Muda Lebih Peduli pada APBN, Termasuk Pajak

Dian Kurniati | Kamis, 27 Oktober 2022 | 14:00 WIB
Sri Mulyani Minta Anak Muda Lebih Peduli pada APBN, Termasuk Pajak

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.

JAKARTA, DDTCNews - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati meminta para anak muda untuk lebih peduli kepada negara, termasuk mengenai Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN).

Sri Mulyani mengatakan kepedulian tersebut dapat diwujudkan dengan ikut menjaga pengelolaan APBN berjalan dengan semestinya. Melalui kepedulian itulah, ia meyakini anak muda juga akan ikut memikirkan strategi pengelolaan APBN yang tepat untuk mencapai cita-cita negara.

"Kalau mau Indonesia maju, lihat resource-nya seperti apa. Mengumpulkan pajaknya seperti apa? Kenapa orang harus bayar pajak? Katanya negara merdeka, kok saya enggak merdeka karena saya masih bayar pajak?" katanya dalam Final Lomba Debat APBN 2022, Kamis (27/10/2022).

Baca Juga:
WP Gagal Daftar LPSE karena KSWP Tidak Valid, Gara-Gara Tak Lapor SPT

Sri Mulyani menegaskan kepedulian terhadap APBN menjadi salah satu sikap yang perlu dimiliki anak-anak muda. Meski demikian, ia juga memahami APBN bukan isu yang mudah dimengerti oleh masyarakat.

Menurutnya, lomba debat APBN yang rutin diadakan Kemenkeu setiap tahun bukan sekadar mencari pemenang, melainkan untuk menciptakan generasi yang memahami tata kelola keuangan negara. Jika semua anak muda memahami keuangan negara, pengelolaan APBN akan lebih optimal.

Menteri keuangan menilai mengelola APBN tidaklah mudah, baik terkait dengan pendapatan maupun belanja negara. Tantangan dalam mengelola APBN misalnya dalam memastikan pajak yang dipungut dari masyarakat atau kegiatan ekonomi berjalan secara adil.

"'Saya pengen tahu kalau bendahara negaranya Sri Mulyani, bisa enggak sih saya percaya?' Namun, bagaimana Anda bisa menguji kalian percaya atau tidak percaya, kalau kalian tidak tahu apa yang harus dilihat?" ujarnya. (rig)

Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Selasa, 22 Oktober 2024 | 17:30 WIB KPP PRATAMA JAMBI TELANAIPURA

WP Gagal Daftar LPSE karena KSWP Tidak Valid, Gara-Gara Tak Lapor SPT

Selasa, 22 Oktober 2024 | 17:06 WIB LEMBAGA LEGISLATIF

DPR Tetapkan Daftar Mitra Kerja untuk Komisi XII dan Komisi XIII

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:30 WIB KANWIL DJP JAWA TIMUR II

Pakai Faktur Pajak Fiktif, Dirut Perusahaan Akhirnya Ditahan Kejari

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:00 WIB TIPS PAJAK DAERAH

Cara Daftarkan Objek Pajak Alat Berat di DKI Jakarta secara Online

BERITA PILIHAN
Selasa, 22 Oktober 2024 | 17:30 WIB KPP PRATAMA JAMBI TELANAIPURA

WP Gagal Daftar LPSE karena KSWP Tidak Valid, Gara-Gara Tak Lapor SPT

Selasa, 22 Oktober 2024 | 17:06 WIB LEMBAGA LEGISLATIF

DPR Tetapkan Daftar Mitra Kerja untuk Komisi XII dan Komisi XIII

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:41 WIB IHPS I/2024

BPK Selamatkan Keuangan Negara Rp13,66 Triliun pada Semester I/2024

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:30 WIB KANWIL DJP JAWA TIMUR II

Pakai Faktur Pajak Fiktif, Dirut Perusahaan Akhirnya Ditahan Kejari

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:00 WIB TIPS PAJAK DAERAH

Cara Daftarkan Objek Pajak Alat Berat di DKI Jakarta secara Online

Selasa, 22 Oktober 2024 | 15:30 WIB AUSTRALIA

Bikin Orang Enggan Beli Rumah, Australia Bakal Hapus BPHTB

Selasa, 22 Oktober 2024 | 14:00 WIB KP2KP SIDRAP

Ubah Kata Sandi Akun Coretax, Fiskus: Tak Perlu Cantumkan EFIN

Selasa, 22 Oktober 2024 | 13:45 WIB KABINET MERAH PUTIH

Tak Lagi Dikoordinasikan oleh Menko Ekonomi, Kemenkeu Beri Penjelasan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 13:30 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Kenaikan Tarif PPN Perlu Diikuti dengan Transparansi Belanja