KANADA

Harga Melambung, Negara Ini Kukuh Tak Berikan Insentif Pajak Atas BBM

Syadesa Anida Herdona | Sabtu, 04 Juni 2022 | 13:00 WIB
Harga Melambung, Negara Ini Kukuh Tak Berikan Insentif Pajak Atas BBM

Ilustrasi.

MANITOBA, DDTCNews – Pemerintah Provinsi Manitoba, Kanada mengumumkan tidak akan memberikan penangguhan pembayaran pajak bahan bakar minyak (BBM).

Menteri Keuangan Cameron Friesen menyampaikan kebijakan tersebut diambil meskipun masyarakat saat ini masih menghadapi lonjakan harga BBM. Padahal pemerintah Alberta, provinsi lain di Kanada, justru memberikan insentif berupa penangguhan pembayaran pajak BBM provinsi untuk warganya.

“Menurut saya, saat ini bahasan tersebut tidak dapat dilakukan pemerintah provinsi untuk menangguhkan pembayaran pajak,” ucap Friesen saat ditanya apakah pemerintah Manitoba memiliki rencana yang sama dengan pemerintah Alberta, dikutip Sabtu (4/6/2022).

Baca Juga:
Beban Pajak Minimum Global Bisa Ditekan dengan SBIE, Apa Itu?

Saat ini, warga Manitoba harus membayar pajak provinsi senilai 14 sen per liter saat mengisi BBM. Warga Manitoba juga harus membayar 29 sen pajak federal, yang mencakup 11 sen pajak karbon.

Pada bulan Maret 2022, Perdana Menteri Manitoba Heather Stefanson menulis surat kepada pemerintah federal untuk menghentikan sementara kenaikan pajak karbon. Namun, pajak karbon tetap naik pada 1 April menjadi CA$50 per ton emisi, atau setara dengan 2,2 sen per liter.

Pajak karbon federal dijadwalkan akan naik menjadi CA$170 per ton karbon pada tahun 2030. Pajaknya akan menjadi 37,6 sen per liter.

Baca Juga:
Sri Mulyani: Pajak Minimum Global Bikin Iklim Investasi Lebih Sehat

Friesen menambahkan saat ini pajak karbon federal merangkak naik menuju 40 sen per liter. Kenaikan harga gas membuat Friesen prihatin karena banyak warga Manitoba yang mengandalkan kendaraan mereka untuk bermobilisasi.

"Warga Manitoba tidak mampu [membayar pajak karbon federal]. Sudah waktunya bagi pemerintah federal untuk melihat dan menunjukkan bahwa mereka peduli dengan kemampuan ekonomi semua warga Kanada," tegas Friesen, dilansir o.canada.com. (sap)

Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Jumat, 24 Januari 2025 | 19:00 WIB PMK 136/2024

Beban Pajak Minimum Global Bisa Ditekan dengan SBIE, Apa Itu?

Jumat, 24 Januari 2025 | 17:30 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Sri Mulyani: Pajak Minimum Global Bikin Iklim Investasi Lebih Sehat

Jumat, 24 Januari 2025 | 14:30 WIB AMERIKA SERIKAT

Hadiri Acara WEF, Trump Tawarkan Tarif Pajak 15 Persen untuk Investor

BERITA PILIHAN
Jumat, 24 Januari 2025 | 19:15 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Sri Mulyani Targetkan Aturan Insentif Fiskal 2025 Rampung Bulan Ini

Jumat, 24 Januari 2025 | 19:00 WIB PMK 136/2024

Beban Pajak Minimum Global Bisa Ditekan dengan SBIE, Apa Itu?

Jumat, 24 Januari 2025 | 18:30 WIB RESUME PUTUSAN PENINJAUAN KEMBALI

Sengketa Pajak atas Biaya Overhead dari Luar Negeri

Jumat, 24 Januari 2025 | 18:10 WIB DDTC ACADEMY - INTENSIVE COURSE

Dibuka! Batch Terbaru Pelatihan Intensif Transfer Pricing DDTC Academy

Jumat, 24 Januari 2025 | 18:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Masyarakat Nonpeserta BPJS Bisa Ikut Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Jumat, 24 Januari 2025 | 17:30 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Sri Mulyani: Pajak Minimum Global Bikin Iklim Investasi Lebih Sehat

Jumat, 24 Januari 2025 | 15:30 WIB PROFIL PERPAJAKAN KONGO

Seputar Aturan Perpajakan Kongo, PPN-nya Pakai Skema Multi-Tarif

Jumat, 24 Januari 2025 | 14:30 WIB AMERIKA SERIKAT

Hadiri Acara WEF, Trump Tawarkan Tarif Pajak 15 Persen untuk Investor