PERTAPSI

Studi Banding, Korwil Pertapsi Sumut I Berkunjung ke Menara DDTC

Redaksi DDTCNews | Jumat, 29 November 2024 | 21:30 WIB
Studi Banding, Korwil Pertapsi Sumut I Berkunjung ke Menara DDTC

Founder DDTC Darussalam (duduk, kedua dari kiri), Director of DDTC Fiscal Research & Advisory B. Bawono Kristiaji (duduk, paling kanan), serta perwakilan Korwil PERTAPSI Sumut I di DDTC Library, Jumat (29/11/2024).

JAKARTA, DDTCNews - Perwakilan dari Koordinator Wilayah Perkumpulan Tax Center dan Akademisi Pajak Seluruh Indonesia (Korwil PERTAPSI) Sumatera Utara I berkunjung ke Menara DDTC, Jumat (29/11/2024).

Tim dari Korwil PERTAPSI Sumut I diwakili oleh Ketua Faisal Eriza, Sekretaris Aston Situmorang, serta 2 anggota, yakni Firman Logos Tarigan dan Ferawati. Kedatangan mereka di DDTC juga didampingi oleh Pengurus DPP PERTAPSI Indra Efendi Rangkuti.

"Selain untuk silaturahim, kunjungan kami ke DDTC ini untuk meminta masukan dan bimbingan dari DDTC dalam rangka pengembangan Korwil PERTAPSI Sumut I. Kami ingin memajukan peran tax center dan peran akademisi pajak di wilayah Sumatera Utara," ujar Faisal Eriza dalam keterangannya.

Baca Juga:
HUT ke-9, Tax Center Gunadarma Komitmen Dukung Penerapan Coretax

Dalam kesempatan yang sama, Founder DDTC Darussalam menyambut baik kehadiran tim Korwil Pertapsi Sumut I. Darussalam, yang juga kini menjabat sebagai Ketua Umum PERTAPSI, berharap hasil dari kunjungan ini bisa mendorong kepengurusan Korwil PERTAPSI Sumut I untuk merumuskan program kerja yang tepat sasaran.

Darussalam berharap pengurus Korwil PERTAPSI di daerah bisa menjadi penggerak bagi tax center dan akademisi pajak yang dinaunginya agar terus bisa mengembangkan diri.

"Sehingga pajak tidak hanya dipahami sebagai sistem dan prosedur semata, tetapi juga sebagai multidisiplin ilmu yang melibatkan banyak pakar," kata Darussalam.

Baca Juga:
PERTAPSI Jalin Kerja Sama dengan Tax Center Gunadarma

Darussalam pun menegaskan komitmennya untuk membantu pengembangan Korwil PERTAPSI Sumut I agar menjadi lembaga yang mandiri dan profesional. Korwil PERTAPSI Sumut I diharapkan bisa menjalankan tugas pokok dan fungsinya di bidang perpajakan, khususnya dalam lingkup Tri Dharma perguruan tinggi dan pengembangan kompetensi perpajakan bagi dosen, mahasiswa, dan masyarakat pada umumnya.

Seperti diketahui, Korwil PERTAPSI Sumut I adalah unit kerja dari DPP PERTAPSI yang menaungi 7 tax center di wilayah Sumut I. Ketujuh tax center itu berada di bawah naungan Universitas Sumatera Utara (USU), Politeknik Wilmar Bisnis Indonesia (WBI), UMN Al Washliyah Medan, Universitas Methodhist Indonesia, Universitas Pembangunan Panca Budi, Universitas HKBP Nommensen, dan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU).

Dalam kunjungan Korwil PERTAPSI Sumut I hari ini, pengurus sempat mampir ke DDTC Library, sebuah perpustakaan dengan koleksi literatur perpajakan terlengkap di Indonesia. Jajaran pengurus Korwil PERTAPSI Sumut I juga sempat berkunjung ke studi DDTC dan sejumlah fasilitas perusahaan yang terdapat di Menara DDTC. (sap)


Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Kamis, 23 Januari 2025 | 11:05 WIB TAX CENTER UNIVERSITAS GUNADARMA

HUT ke-9, Tax Center Gunadarma Komitmen Dukung Penerapan Coretax

Kamis, 23 Januari 2025 | 10:35 WIB TAX CENTER UNIVERSITAS GUNADARMA - PERTAPSI

PERTAPSI Jalin Kerja Sama dengan Tax Center Gunadarma

Selasa, 21 Januari 2025 | 09:00 WIB TAX CENTER UNIVERSITAS GUNADARMA

Peringati HUT ke-9, Tax Center Gunadarma Gelar Seminar Nasional

Senin, 06 Januari 2025 | 11:11 WIB LITERATUR PAJAK

Kado Awal Tahun DDTC, 50 Buku Konsultan Pajak untuk Anggota PERTAPSI

BERITA PILIHAN
Jumat, 24 Januari 2025 | 19:15 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Sri Mulyani Targetkan Aturan Insentif Fiskal 2025 Rampung Bulan Ini

Jumat, 24 Januari 2025 | 19:00 WIB PMK 136/2024

Beban Pajak Minimum Global Bisa Ditekan dengan SBIE, Apa Itu?

Jumat, 24 Januari 2025 | 18:30 WIB RESUME PUTUSAN PENINJAUAN KEMBALI

Sengketa Pajak atas Biaya Overhead dari Luar Negeri

Jumat, 24 Januari 2025 | 18:10 WIB DDTC ACADEMY - INTENSIVE COURSE

Dibuka! Batch Terbaru Pelatihan Intensif Transfer Pricing DDTC Academy

Jumat, 24 Januari 2025 | 18:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Masyarakat Nonpeserta BPJS Bisa Ikut Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Jumat, 24 Januari 2025 | 17:30 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Sri Mulyani: Pajak Minimum Global Bikin Iklim Investasi Lebih Sehat

Jumat, 24 Januari 2025 | 15:30 WIB PROFIL PERPAJAKAN KONGO

Seputar Aturan Perpajakan Kongo, PPN-nya Pakai Skema Multi-Tarif

Jumat, 24 Januari 2025 | 14:30 WIB AMERIKA SERIKAT

Hadiri Acara WEF, Trump Tawarkan Tarif Pajak 15 Persen untuk Investor