AGENDA PAJAK

PKN STAN Gelar Lomba Bertema Pajak dari Artikel Hingga Fotografi

Nora Galuh Candra Asmarani | Selasa, 11 Februari 2020 | 19:00 WIB
PKN STAN Gelar Lomba Bertema Pajak dari Artikel Hingga Fotografi

Ilustrasi.

JAKARTA, DDTCNews—Pusat Studi Perpajakan (PUSPA) PKN STAN menyelenggarakan lomba bertema perpajakan mulai dari kompetisi artikel, komik, iklan hingga fotografi bagi masyarakat umum.

Kompetisi dengan nama Tax Article, Comic, Advertisement and Photography Competition (TAC AP Competition) ini bertujuan untuk memacu, memoles dan menyentuh masyarakat umum tentang pentingnya pajak.

“Ini untuk memacu peserta untuk berkreasi dan memoles karyanya dengan inovasi tak terbatas sehingga dapat menyentuh masyarakat akan pentingnya pajak untuk kemakmuran bangsa Indonesia,” sebut panitia dalam Booklet, seperti dikutip Selasa (11/2/2020).

Baca Juga:
Cek Kebenaran Lokasi dan Kegiatan Usaha, Petugas Pajak Gelar Kunjungan

Dalam TAC AP Competition ini, peserta dapat mengikuti satu, sebagian atau seluruh jenis perlombaan. Kompetisi ini terbuka untuk berbagai kalangan mulai dari pelajar, mahasiswa, pegawai maupun masyarakat umum.

Untuk lomba artikel dan fotografi, peserta merupakan individu. Sementara itu, untuk lomba iklan atau komik pajak dapat diikuti secara individu maupun tim, di mana jumlah individu dalam tim tidak dibatasi.

Bagi peserta yang berminat bisa mendaftar dan mengunduh berkas pendaftaran melalui laman www.prpnpknstan.com. Informasi lebih lanjut terkait perincian kegiatan kompetisi dan hadiahnya bisa dilihat di booklet.

Baca Juga:
Isi Materi Keberatan Sama dengan MAP, Ini yang Bisa Dilakukan WP

Seluruh jenis lomba pada TAC AP tidak dipungut biaya. Pemenang dari setiap perlombaan akan diumumkan di kemudian hari dan diundang ke Kampus PKN STAN pada 9 April 2020 mendatang.

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi narahubung Alim (085888840869), Shaza (0811323636), atau mengunjungi akun sosial media line @prpn_pknstan, Instagram @prpn_pknstan, atau laman resmi di www.prpnpknstan.com/. (rig)

Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Senin, 27 Januari 2025 | 16:00 WIB KPP PRATAMA PADANG DUA

Cek Kebenaran Lokasi dan Kegiatan Usaha, Petugas Pajak Gelar Kunjungan

Senin, 27 Januari 2025 | 15:30 WIB PMK 118/2024

Isi Materi Keberatan Sama dengan MAP, Ini yang Bisa Dilakukan WP

Senin, 27 Januari 2025 | 14:30 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Trump Tarik AS dari Kesepakatan Pajak Global, Ini Kata Sri Mulyani

BERITA PILIHAN
Senin, 27 Januari 2025 | 15:30 WIB PMK 118/2024

Isi Materi Keberatan Sama dengan MAP, Ini yang Bisa Dilakukan WP

Senin, 27 Januari 2025 | 14:30 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Trump Tarik AS dari Kesepakatan Pajak Global, Ini Kata Sri Mulyani

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00 WIB AMERIKA SERIKAT

Trump Janji Segera Bebaskan Uang Tip dari Pajak Penghasilan

Senin, 27 Januari 2025 | 13:30 WIB PMK 117/2024

Sri Mulyani Atur Ulang Ketentuan Penghapusan Piutang Pajak

Senin, 27 Januari 2025 | 13:00 WIB INFOGRAFIS PAJAK

Kategorisasi Kuasa dan Wakil Wajib Pajak di Coretax DJP

Senin, 27 Januari 2025 | 11:30 WIB PERDAGANGAN BERJANGKA

Nilai Transaksi Perdagangan Berjangka Komoditi 2024 Naik 29,3 Persen

Senin, 27 Januari 2025 | 10:00 WIB PMK 119/2024

Pemerintah Perinci Objek Penelitian atas PKP Berisiko Rendah

Senin, 27 Januari 2025 | 09:00 WIB KEBIJAKAN FISKAL

Siap-Siap SBN Ritel Perdana 2025! Besok Dirilis ORI027T3 dan ORI027T6